PenaKesehatan
Trending

Jaga Stok Darah, Fahmi Ikut Donor Bersama Indorunners Sukabumi

PenaKu.ID – Walikota Sukabumi Achamad Fahmi mendukung upaya menjaga ketersediaan stok labu darah di masa pandemi COVID-19 di Kota Sukabumi Jawa Barat dengan mengikuti acara donor darah masal yang digelar Komunitas Indorunners pada Minggu (6/6/21) di Citimall Kota Sukabumi.

“Alhamdulilah hari ini saya bisa mendonorkan darah bersama Komunitas Indooruners Sukabumi,” ujar Walikot Fahmi.

Gerakan tersebut, lanjut Fahmi, penting khususnya dalam menjaga stok darah di Kota Sukabumi.

Fahmi berharap kegiatan donor darah tersebut rutin digelar para anggota komunitas. Di mana dengan mendonorkan darah, akan membantu memenuhi kebutuhan darah warga Kota Sukabumi seperti penderita thalasemia. “Sehingga pendonor darah sangat membantu sesamanya yang membutuhkan labu darah,” imbuhnya.

Perwakilan Indorunners Sukabumi David Rijanto mengatakan, dalam kegiatan ini diharapkan banyak terkumpul labu darah untuk membantu warga yang membutuhkan kantong darah untuk pengobatan.

Targetnya, kata David, diharakapkan mencapai 100 kantong labu darah.

David mengatakan donor darah ini digiatkan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yakni memakai masker dan menjaga jarak.

“Harapannya meski di masa pandemi namun ketersediaan labu darah masih bisa mencukupi kebutuhan warga,” tandasnya.

***

Related Articles

Back to top button