PenaKu.ID – Festival Layangan Aduan Ulur Gibrig yang digelar di wilayah Desa Ramasari, Haurwangi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat telah sukses dilaksanakan pada Minggu (26/09/22).
Festival Layangan Aduan Ulur Gibrig dihadiri oleh Asisten II Pemkab Cianjur Ketua Pelangi, Ketua Kormi Jawa Barat, Forkompincam Haurwangi, Kepala Desa Ramasari, Kepala Desa Haurwangi dan Ketua PGRI Kecamatan Haurwangi.
Tak hanya itu, Festival Layangan Aduan Ulur Gibrig tersebut juga berhasil mendatangkan 80 kumunitas layangan dari 18 kabupaten/kota di Jawa Barat, DKI Jakarta dan Provinsi Banten.
Ketua Pelangi Kabupaten Cianjur, Entis Sutisna menerangkan, dilaksankannya Festival Layangan Aduan Ulur Gibrig tiada lain untuk mengedukasi para anak-anak, remaja dan orang tua yang hobi layangan.
“Karena sekarang itu main layangan sudah hampir punah di setiap daerah. Kalah dengan main gadget [HP] yang notabene menghabiskan waktu untuk belajar di rumah,” kata Entis.
Festival Layangan Aduan Ulur Gibrig Digelar 3 Titik
Entis mengatakan Festival Layangan Aduan Alur Gibrig juga dalam rangka menyambut pekan olahraga layangan nasional pada awal tahun 2023.
Kepala Desa Ramasari Iyus Darussalam mengatakan festival tersebut digelar di tiga titik yaitu di Desa Ramasri, Haurwangi dan Desa Sukatani Kecamatan Haurwangi.
Ia menuturkan pihak Pemdes hanya memfasilitasi gelaran yang sudah ditentukan oleh para panitia festival tersebut.
“Harapan ke depannya pihak pribumi tidak hanya selaku penyedia tempat dan penonton belaka. Minimal diajak menjadi panitia lokal dan juga sebelumnya diberitahu jangan seperti sekarang terkesan mendadak,” cetus Kades.
***