Tutup
PenaPendidikan

Desa Margaluyu Sabet Juara Perpus Harapan Pada Literasi E-book

×

Desa Margaluyu Sabet Juara Perpus Harapan Pada Literasi E-book

Sebarkan artikel ini
cropped IMG 20190926 WA0012
IMG 20190926 WA0012

Kab. Sukabumi, LabakiNews.id –

Perpustakaan ” Harapan ” berhasil meraih juara III dalam lomba Literasi dan Lounching E-book Desa/Kelurahan tingkat Kabupaten, yang dilaksanakan di Gelanggang Cisaat Sukabumi dengan di ikuti dari tiap Desa se Kabupaten Sukabumi, kamis, (26/9).

Perpus Harapan merupakan perwakilan dari Desa Margaluyu Kecamatan Sukaraja, keberhasilannya meraih setelah mendapat penilaian dari Dewan Juri Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.

Aspek penilaian perpustakaan tersebut antara lain berkas kelengkapan administrasi dan buku profil perpustakaan yang sebelumnya telah dikirim melalui Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Sukabumi ke Dewan Juri di Kantor Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.

Pengelola Perpustakaan Harapan Desa Margaluyu Nena Yuningsih mengungkapkan, instrumen penilaian pengelolaan perpustakaan pada tahap ini meliputi kelengkapan administrasi, sarana tempat, buku dan kerjasama eksternal yang dimuat dalam satu berkas profil Perpustakaan Harapan Desa Margaluyu yang jumlahnya hampir 700 halaman.

“Semua aspek administrasi tersebut sudah kami lampirkan pada buku profil Perpustakaan Harapan untuk menjadi bahan penilaian Dewan Juri, profil tersebut kami muat kurang lebih 700 halaman yang sebelumnya sudah kami susun ”. Ucapnya.

Nena menjelaskan pada tahap awal ini panitia dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia memang menitikberatkan pada kelengkapan administrasi yang dimuat dalam profil perpustakaan, panitia melakukan penilaian dari kelengkapan administrasi tersebut dan Perpus Harapan Desa Margaluyu terpilih menjadi juara 3(tiga) dari seluruh perwakilan Desa Kabupaten Sukabumi.

Sementara itu Kepala Desa Margaluyu H.Saefuloh mengatakan, Program Kerja Perpustakaan Desa Margaluyu, sudah Ia maksimalkan dengan SDM yang ada, sehingga sampai saat ini menjadi pondasi bagi terselenggaranya kegiatan peningkatan minat baca bukan hanya mencakup wilayah Desa saja melainkan sampai pada tingkat Kecamatan.

Atas keberhasilan tersebut pihaknya berterima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan pembinaan sehingga Perpustakaan Harapan Desa Margaluyu berhasil meraih Juara ke tiga dalam Lomba Lounching E-book ini.

“Keberhasilan ini menjadi motivasi untuk kita agar mampu menciptakan program peningkatan minat baca masyarakat yang jauh lebih baik lagi. Dalam hal menarik minat baca tentu harus dilakukan dengan ekstra keras karena masyarakat cenderung lebih menggunakan IT dari pada buku, namun demikian kami akan tetap menggerakkan jiwa semangat Kami untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat melalui gerakan membaca,” tuturnya.

( Dadan )