Tutup
PenaRagam

Bhakti Sosial Kapolsek Paseh Polres Sumedang Polda Jabar Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 73

×

Bhakti Sosial Kapolsek Paseh Polres Sumedang Polda Jabar Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 73

Sebarkan artikel ini
IMG 20190630 WA0034
IMG 20190630 WA0034

Sumedang, LabakiNews.id –

Sabtu, (29/06/2019) Kapolsek Paseh Polres Sumedang Polda Jabar AKP Kurnia, S. Pd beserta anggota Polsek Paseh, di dampingi Bhayangkari Ranting Polsek Paseh, melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dalam rangka Hari Bhayangkara ke – 73 tahun 2019.

Diinformasikan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, S.I.K. bahwa kegiatan Bakti sosial yang dilakukan berupa pemberian Sembako kepada Warga A.n Idah , 66Tahun, Ibu Rumah Tangga, Alamat Kampung Warung Kadu, Dusun Nagrak Rt. 01 Rw. 01, Desa Paseh Kaler, Kecamatan Paseh Kabupaten Sumedang.

Diketahui yang bersangkutan hidup sebatang kara dan hanya mengandalkan bantuan dari para tetangga di lingkungan sekitar.

Tujuan dilaksanakannya Bakti Sosial, sebagai wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang sedang membutuhkan, serta meningkatkan tali silahturahmi antara Polri dan masyarakat, tutur Kabid Humas Polda Jabar.

(Nrl/tds)