PenaKu.ID — Produk UMKM unggulan asal Kabupaten Bandung ikut meriahkan Pameran Kerajinan INACRAFT (Jakarta International Handicraft Trade Fair) 2022, yang berlangsung di Jakarta Convention Center, Rabu (23/3/2022).
Mengusung tema “Smiling Heritage Of West Java; From Smart Village to Global Market”, Pameran Kerajinan INACRAFT 2022 diikuti oleh 722 peserta dari seluruh Kabupaten/Kota se-Indonesia.
Berbagai jenis produk UMKM asal Kabupaten Bandung pun turut memeriahkan pameran tersebut, diantaranya; Tas Batik, Fashion Bordir, Aksesoris Batu Lilit, Kain Bulao, Wayang Golek Jelekong, Sandal Batik, Kaca Mozaik, dan Sarung Ibun.
Produk UMKM Bandung, Fashion dan Produk Kerajinan
Produk-produk yang di pamerkan adalah produk Fashion dan Kerajinan unggulan dari beberapa daerah di Kabupaten Bandung.
Ketua Dekranasda Kabupaten Bandung Emma Dety, yang hadir mengunjungi booth Dekranasda di pameran tersebut, memberikan apresiasinya tehadap pengrajin yang telah berpartisipasi menampilkan produknya di gelaran INACRAFT 2022.
Dirinya berharap, melalui pameran tersebut produk asal Kabupaten Bandung bisa lebih dikenal secara luas sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.