PenaEkonomi
Trending

Pemkot Sukabumi Akan Cetak 120 Wirausaha Muda Baru

Pelatihan wirausaha muda difokuskan pada hal teknis.

PenaKu.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi menggelar pelatihan digital marketing dan vokasi produk tahun 2022 kepada calon wirausaha baru di Kota Sukabumi melalui program Sukabumi Kece di SMKN 3 Kota Sukabumi, Jawa Barat pada Rabu (13/07/22).

Walikota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan Pemkot Sukabumi berkomitmen menciptakan wirausaha muda baru melalui Sukabumi Kece. Ia menyampaikan bahwa salah satu indikator keberhasilan pembangunan adalah pertumbuhan ekonomi dengan menurunnya tingkat pengangguran terbuka di Kota Sukabumi.

“Kegiatan program Sukabumi Kece ini lahir ketika kami melihat data dari BPS, setelah dilakukan analisa. Jumlah SMA sederajat yang melanjutkan ke perguruan tinggi hanya 20 persen,” kata Fahmi usai membuka pelatihan.

Pertumbuhan ekonomi tersebut ditandai dengan peningkatan kegiatan ekonomi masyarakat yang berimbas pada peningkatan pendapatan suatu daerah menuju kondisi perekonomian yang lebih baik.

Melalui pelatihan kewirausahaan program Sukabumi Kece ini tentunya diharapkan, narasumber dapat memberikan pembekalan pada peserta pelatihan kewirausahaan ini dengan menularkan prinsip-prinsip mendasar yang wajib dimiliki oleh setiap usaha.

“Hari ini sekitar 120 orang peserta yang mengikuti pelatihan. Kami berharap benar para peserta menjadi enterpreneur muda karena yang paling bertahan di tengah dinamika dunia yakni UMKM,” ungkap Fahmi.

Pesan untuk Wirausaha di Kota Sukabumi

Pelatihan enterpreneur muda ini juga harus difokuskan kepada yang sifatnya teknis sehingga nantinya para peserta beradaptasi melakukan praktik langsung.

Fahmi berpesan untuk para enterpreneur muda khususnya para peserta agar menjadi enterpreneur yang tidak mudah patah dan putus asa. Karena, yang namanya petarung yang namanya pemenang tidak pernah putus asa.

“Allah akan memberikan takdir terbaik, takdir tebaik bisa didapatkan saat kita berusaha secara maksimal,” tandasnya.

**

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button