Tutup
PenaPeristiwa

Polres Sukabumi Polda Jabar Berhasil Padamkan Kebakaran Hutan Sukawayana

×

Polres Sukabumi Polda Jabar Berhasil Padamkan Kebakaran Hutan Sukawayana

Sebarkan artikel ini
cropped IMG 20190812 WA0051
IMG 20190812 WA0051

Kab. Sukabumi, LabakiNews.id –

Polres Sukabumi Polda Jabar yang terdiri dari personel Satuan Sabhara dan Polsek Cikakak Polres Sukabumi Polda Jabar, personel Koramil Cisolok Kabupaten Sukabumi, Pamadam Kebakaran Kab. Sukabumi, Satpol PP Kab. Sukabumi, SAR Kab. Sukabumi, dan warga sekitar, Minggu (11/8/2019) berhasil memadamkan kebakaran hutan Cagar Alam Sukawayana Blok Gunung Tangkil Kec. Cikakak Kab. Sukabumi.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, S.I.K., menginformasikan kebakaran itu terjadi pada Hari Minggu (11/8/2019) sekira pukul 18.00 wib., dan sumber api hingga saat ini belum diketahui. Keadaan medan merupakan tebing batu dengan kemiringan hingga 70 derajat, sehingga mempersulit upaya pemadaman.

Akhirnya dengan menggunakan R-2 petugas mendekati titik api melalui areal perkebunan Pasir Badak. Saat petugas sampai dilokasi api sudah mendekati perbatasan areal perkebunan karet Pasir Badak, dan dengan alat seadanya berusaha memadamkan api.

Menurut Kabid Humas Polda Jabar, Pada pukul 23.30 wib.,api berhasil dipadamkan.
Namun dikhawatirkan masih bisa terjadi kebakaran lanjutan, mengingat masih ada beberapa titik bara berupa tunggul pohon yang terbakar dimana lokasinya dilereng tebing dan tidak bisa terjangkau oleh petugas. Hingga saat ini petugas kehutanan masih memetakan berapa luas kebakaran hutan tersebut.

( tds/nrl )