Religi

DPC PKS Kasemen Berbagi dengan Anak Yatim

×

DPC PKS Kasemen Berbagi dengan Anak Yatim

Sebarkan artikel ini
917a1818 7a0f 4ff0 a653 d9369aafebe3
DPC PKS Kasemen santuni anak yatim

PenaKu.ID – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Kasemen Kota Serang Banten mengadakan santunan Anak Yatim di halaman Kantor pada Senin (03/5/21).

Ketua Panitia Martina mengatakan acara ini rutin diadakan tiap tahun pada bulan Ramadan.

Promo
Body Rafting

Paket Body Rafting Pangandaran

Serunya petualangan body rafting dengan harga mulai Rp 70.000. Mau!

pangandaranholidays.com

Pesan Sekarang

Oleh sebab itu, kata martina, sedikit rezeki yang dititipkan dari para donatur wajib disampaikan.

Baca juga:

“Harapan kami yaitu menjadikan kegiatan santunan Anak Yatim ini sebagai titik tolak langkah ke depan untuk menumbuh kembangkan dan memasyarakatkan nilai-nilai sosial kemasyarakatan,” kata martina.

Tak hanya itu, tujuan dari baksos ini juga untuk wujud keperdulian terhadap sesama khususnya anak-anak yatim piatu yang membutuhkan kasih sayang melalui bersilaturahim.

“Kegiatan rutin ini merupakan kegiatan yang sudah kami siapkan di setiap tahunnya dilingkungan DPC PKS Kasemen. Harapannya dengan kegiatan ini anak-anak yatim yang ada dilingkungan Kasemen ini jangan minder dan tetap terus semngat untuk mengarungi kehidupan ke depan,” pungkasnya.

(ASR)