Olahraga

Chelsea Incar Breno Bidon: Corinthians Patok Harga Tinggi

×

Chelsea Incar Breno Bidon: Corinthians Patok Harga Tinggi

Sebarkan artikel ini
Chelsea Incar Breno Bidon: Corinthians Patok Harga Tinggi
Chelsea Incar Breno Bidon: Corinthians Patok Harga Tinggi/(instagram)

PenaKu.ID – Chelsea dikabarkan tengah memantau talenta muda asal Brasil, Breno Bidon, dari klub Corinthians.

Di bawah arahan pelatih baru Liam Rosenior, The Blues terus mencari bakat muda dari Amerika Selatan untuk memperkuat skuad jangka panjang mereka.

Penawaran Awal yang Ditolak Breno Bidon

Laporan menyebutkan bahwa Chelsea telah mengajukan tawaran sebesar €20 juta, namun langsung ditolak oleh pihak Corinthians.

Klub Brasil tersebut menegaskan bahwa mereka hanya akan melepas gelandang berusia 20 tahun itu jika ada tawaran minimal sebesar €35 juta.

Persaingan dengan Raksasa Inggris untuk Mendapatkan Breno Bidon

Breno bukan hanya menarik perhatian Chelsea, tetapi juga diminati oleh Arsenal dan Manchester United.

Mengingat stok lini tengah Chelsea yang sudah cukup gemuk, banyak pihak mempertanyakan apakah Bidon akan menjadi prioritas utama atau sekadar investasi masa depan.**