Tutup
PenaEkonomi

PSBB Diperpanjang, Polisi Terjun ke Pasar

×

PSBB Diperpanjang, Polisi Terjun ke Pasar

Sebarkan artikel ini
IMG 20200530 WA0042
IMG 20200530 WA0042
Aparat kepolisian polsek lengkong polrestabes bandung hampiri para pedagang di pasar palasari kota bandung, Sabtu 30/5/20

PenaKu.ID – Hari pertama perpanjangan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jawa Barat, jajaran Polsek Lengkong Polrestabes Bandung melakukan pengecekan ketersediaan pangan, Sabtu (30/5).

Pantauan aparat kepolisian tersebut dilakukan ke pasar tradisional, pasar Palasari yang berada di wilayah hukum Polsek Lengkong Kota Bandung.

Kapolsek Lengkong Kompol. Kusna Djefrija mengatakan, pengecekan tersebut dilakukan sejak pagi hari.

“Kegiatan tersebut tetap dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan,” ujar Kusna

Ditambahlan Kusna pemantauan dan blusukannya kepasar tersebut guna memonitoring ketersediaan bahan pokok dan stabilitas harga.

“Bahan pokok masih tersedia dan harganya relatif normal,” katanya

Disamping itu pula ia dan jajarannya tak luput tetap menyampaikan himbauan mengenai cara berprilaku hidup sehat, terlebih pada saat PSBB seperti sekarang ini.

“Selain pengecekan pangan, kita juga tetap melakukan imbauan kepada masyarakat tentang protokol kesehatan,” imbuh kusna.

Ia berpesan kepada warga di Pasar Palasari agar selalu perhatikan hal tersebut.

“Gunakan masker dan sarung tangan, terapkan jaga jarak,” tegasnya.



Source: hms

Editor: js