PenaKu.ID – Setelah viral di media sosial dan diberitakan sejumlah media daring, aspirasi warga Desa Kertamukti, Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur dan warga Desa Margaluyu, Kecamatan Cipeundeuy, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, terkait pembangunan jembatan penghubung dua kabupaten, langsung mendapat respons dari Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi.
Gubernur yang akrab disapa Kang Dedi Mulyadi (KDM) itu segera menugaskan tim teknis dari Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat, bersama Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Bina Marga Wilayah II Cianjur, untuk melakukan survei langsung ke lokasi yang diusulkan sebagai titik pembangunan jembatan penghubung tersebut.
Kepala Desa Kertamukti, Cepi Agustina, menjelaskan bahwa langkah tersebut diambil setelah media daring lokal dari Cianjur dan Bandung menyoroti aktivitas penyeberangan perahu mesin tempel antara Kampung Cinangsi di Desa Kertamukti dan Kampung Citembong di Desa Margaluyu. Aktivitas penyeberangan itu sering terhambat oleh tumpukan gulma eceng gondok yang memenuhi aliran Sungai Citarum.
“Alhamdulillah, Pak Gubernur langsung merespons dengan menurunkan tim teknis dari Bina Marga Provinsi untuk meninjau langsung ke lokasi. Ini merupakan harapan besar bagi warga agar ada jembatan permanen,” ujar Cepi.
Jembatan Penghubung dalam Kajian
Tim teknis tersebut melakukan pengukuran lebar genangan air di Sungai Citarum yang akan menjadi acuan panjang jembatan penghubung, sekaligus menilai kondisi topografi dan struktur tanah di sekitar lokasi.
“Survei ini merupakan langkah awal. Masih banyak aspek yang harus dikaji terkait kelayakan pembangunan jembatan. Nantinya, akan ada kunjungan lanjutan setelah hasil survei awal ini dianalisis,” lanjutnya.
Cepi menambahkan bahwa warganya merasa sangat bersyukur atas perhatian pemerintah provinsi.
“Kami merasa bangga dan berterima kasih kepada Kang Dedi dan Bupati Cianjur, dr. M. Wahyu, yang telah menunjukkan kepedulian kepada warga kami di Kecamatan Haurwangi maupun warga Cipeundeuy,” ucapnya.
Senada dengan itu, Kepala Desa Mekarwangi, Kecamatan Haurwangi, Cecep Surahman, juga menyampaikan apresiasinya atas langkah cepat Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
“Respons Pemprov Jabar, khususnya KDM, luar biasa. Kami harap proses pembangunan jembatan ini bisa segera terealisasi karena sangat dibutuhkan masyarakat dari kedua wilayah,” pungkasnya.**