PenaKu.ID – Setelah bocoran spesifikasi pada bulan Maret lalu, OnePlus akhirnya “mengiyakan” keberadaan Pad 2 Pro yang ternyata merupakan rebranding dari Oppo Pad 4 Pro.
Listing resmi di toko online Oppo China mengungkap tanggal peluncuran 13 Mei.
Hal ini sekaligus empat varian RAM/storage dan dua pilihan warna unik: Deep Ocean Blue dan Glacier Silver.
Spesifikasi Display dan Performa Snapdragon 8 Elite OnePlus Pad 2 Pro
OnePlus Pad 2 Pro dibekali layar LCD 13,2 inci beresolusi 2.400×3.392 piksel dengan refresh rate 144 Hz—ideal untuk gaming dan menonton konten multimedia.
Ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite, tablet ini menawarkan performa kencang untuk multitasking, pengolahan grafis tinggi, dan produktivitas.
Dukungan RAM hingga 16 GB juga memastikan pengalaman pengguna yang mulus tanpa lag.
Kapasitas Baterai dan Peluncuran Global OnePlus Pad 2 Pro
Sumber leak menyebutkan baterai besar 12.140 mAh dengan fast charging 67W, yang dapat mengisi daya hingga 100% dalam waktu kurang dari satu jam.
Tablet ini akan menjalankan Android 15 dengan antarmuka OxygenOS khas OnePlus.
Namun, hingga saat ini belum ada kepastian apakah Pad 2 Pro akan meluncur di pasar internasional di luar China.
Ketersediaan global dan harga resmi kemungkinan akan diumumkan bersamaan dengan acara peluncuran.
Dengan spesifikasi yang hampir identik dengan Oppo Pad 4 Pro, OnePlus Pad 2 Pro berpotensi menjadi salah satu tablet Android premium yang patut dipertimbangkan.
Kombinasi layar tajam, performa tinggi, dan baterai tahan lama cocok bagi profesional hingga pengguna kasual yang mengutamakan fleksibilitas dalam berkreasi.**