Tutup
PenaKesehatan

Bantu Stok Darah PMI, Danramil 02 Banjarsari Donor Darah

×

Bantu Stok Darah PMI, Danramil 02 Banjarsari Donor Darah

Sebarkan artikel ini
IMG 20200417 WA0087
IMG 20200417 WA0087
Danramil 02 Banjarsari Donor Darah

PenaKu.ID – Inovasi PMI (Palang Merah Indonesia) Surakarta dengan sistem “Jemput Bola” kepada para donatur darah dimanapun berada, memberikan motivasi tersendiri bagi siapa saja yang ingin menyumbangkan darahnya.

Tak terkecuali Danramil 02/Banjarsari bersama anggotanya terpanggil  untuk menyumbangkan Darahnya melalui Mobil Unit Donor Darah Keliling yang stand by di Jln Slamet Riyadi surakarta. (17/4)

Anggota Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta secara sukarela menyumbangkan darahnya untuk satu tujuan ke arah kemanusiaan melalui Donor Darah.

“Dengan program donor darah keliling ini saya yakin pasokan darah PMI Surakarta akan terpenuhi,” ujar Kapten Narno

Menurut Narno saat ini Wabah virus corona atau covid – 19, yang tengah berkembang di Indonesia membuat semua pihak bersatu padu bersama memerangi virus tersebut.

Lanjutnya jajaran TNI dari Kodim 0735/Ska sejak Virus tersebut muncul di Surakarta selalu aktif melaksanakan upaya pencegahan penyebaran virus dengan himbauan, sosialisasi gerakan hidup bersih dan sehat serta penyemprotan cairan disinfektan.

“Kami juga turut membantu Palang Merah Indonesia (PMI) mengatasi kekurangan persediaan darah dengan melaksanakan Donor Darah di Mobil unit Donor Darah keliling dari PMI Surakarta ini,” pungkas kapten

(Kmp)